Jumat, 07 Agustus 2015

Manfaat dari Tanaman Rosella ( Hibiscus sabdariffa L )



Tanaman rosella baerasal dari Afrika ,tanaman ini masih jarang dibudayakan di indonesia . Tanaman rosella berupa semak yang berdiri tegak dengan tinggi 0,5 meter sampai 5 meter. Ketika masih muda batang dan daunnya berwarna hijau. Batang berbentuk silindris dan berkayu, serta memiliki banyak percabangan. Pada batang melekat daun-daun yang tersusun berseling, warna hijau berbentuk bulat telur dengan pertulangan menjari dan tepi beringgit.


Daun rosella berwarna hijau berbentuk hijau (bulat telur) dengan ujung daun yang meruncing atau bercangap. Daun memiliki tulang-tulang menjari warna merah dan tepi beringgit dengan banyak kelenjar pada permukaan bawahnya daun letaknya berselin-seling (spiral) mengelilingi batang tanaman yang terdiri dari tangkai daun, helai daun dan tidak mempunyai upih (vagina). ukuran daun panjang dapat mencapai 6-15 cm dan lebar 5-8 cm.
 Rosella digunakan di banyak daerah sebagai obat tradisional. Mempunyai efek yang ringan sebagai obat pencuci perut dan memperlancar pembuangan air seni. Hal tersebut disebabkan oleh zat yang terkandung dalam kelopak Rosella, yaitu ascorbic acid dan glycolic acid. Karena juga mengandung citric acid atau asam sitrat, Rosella juga digunakan sebagai penyegar, memberikan efek dingin ke tubuh di cuaca yang panas, karena meningkatkan peredaran darah di permukaan kulit dan memperlebar pori-pori.
Tanaman yang terdapat pada rosella memiliki banyak manfaat untuk kesehatan ,seperti 
  1. Mengurangi kolestrol dalam darah 
  2. Mengurangi sakit kepala 
  3. Mencegah stroke 
  4. Mencegah panas dalam
  5. Menurunkan hipertensi
  6. Menghaluskan kulit
  7. Melangsingkan tubuh 
  8. Mengandung vitamin C yang sangat banyak
  9. Menurunkan kadar gula yang berada didalam darah
  10. Mencegah osteoporosis
  11. Mencegah timbulnya batuk kronis
  12. Sebagai obat kangker
  13. Sebagai penyaring racun yang berada didalam tubuh 
  14. Mengobati lesu
  15. Mencegah sariawan 
  16. Sebagai obat asam urat
  17. Antioksidan
  18. Membuat kulit kencang 
Sungguh banyak bukan manfaat dari tanaman rosella untuk kesehatan ,Tanaman rosella biasanya dijadikan campuran makanan bahkan dijadikan sebagai campuran minuman ,seperti 
  1. Sayuran
  2. Obat
  3. Selai
  4. Teh
Semoga bermanfaat untuk anda atas informasi ini ,Terimakasih   .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar